Apa kuliner yang pengen banget dicicipi setelah wabah berlalu? Kalau Ipeh, pengen ngider dulu terus mampir lagi ke kedai Bakmi Djowo di Perumahan Graha Indah Mustika Jaya.
Apa sih yang bikin ingin mampir ke kedai bakmi Djowo lagi? Yang pasti karena rindu ingin makan mie. Kedua, karena selama di rumah aja, penerapan gaya hidup sehat sudah dipraktekkan. Boleh dong ya, sekali-kali ngecheat dulu.
Mencicipi Bakmi Djowo Di Graha Harapan Mustika Jaya
Lokasinya masih ada di sekitar tempat tinggal Ipeh. Siapa tahu ada yang sedang ada di dekat Tambun Selatan atau Mustika Jaya. Jadi, bisa mampir ke tempat ini.
Kenapa suka bakmi djowo? Jawabannya ada di bawah ini. Silakan disimak, ya.
1.Bentuk Mie Yang Berbeda
Perbedaan yang melekat antara bakmi djowo dengan mie rebus abang gerobak tek-tek. Yaitu pada bentuk mienya.
Mie yang dipilih untuk sajian bakmi djowo ini cukup besar diameternya. Persis seperti mie pasta untuk spageti. Atau seperti Mie Aceh yang juga menggunakan mie jenis yang sama.
Kalau makan bakmi djowo di mana pun. Pasti sama bentuk mienya, besar-besar dan nampol di perut.
2. Rasa Yang Sederhana Tapi Membekas
Walaupun bumbu-bumbu yang digunakan untuk membuat bakmi djowo ini sederhana. Cuma bawang putih, kemiri, merica, garam dan terkadang ditambah gula.
Namun, ada ciri khas yang membekas dari bakmi djowo ini. Menjadikan rasa bakmi yang sederhana, seperti masakan rumahan, tidak berlebihan micin atau penyedap rasa. Bahkan, campuran sayuran bergizi dalam satu porsinya, cukup banyak.
Ketika melewati tenggorokan, ada rasa hangat yang menjalar. Ada keringat yang ikut mengucur bersamaan kunyahan yang cukup semangat. Dan satu lagi, aroma yang membuat rindu dengan kampung halaman.
3. Keistimewaan Yang Terletak Pada Prosesnya
Aroma ciri khas dari tungku yang digunakan untuk memasak bakmi djowo inilah yang menjadi keistimewaannya.
Masakan yang dimasak di tungku, selalu menguarkan aroma berbeda dengan masakan yang diolah di atas kompor. Karena itulah, biasanya untuk menyiapkan seporsi bakmi djowo. Akan memakan waktu cukup lama.
Menanti hidangan tersaji, sambil mengobrol santai. Tampaknya seperti membangun suasana agar lebih santai dan rileks. Tanpa terburu-buru apalagi marah karena harus menanti.
Kebanyakan pelanggan yang datang, mereka asik dengan obrolan mereka. Sampai pesanan datang. Menyiptakan suasana yang tenang.
Ketika seporsi bakmi djowo dihidangkan. Aroma tungku ikut terasa melewati hidung dan seperti bisa mencecap kehangatan darinya.
4. Hidangan Tambahan Yang Khas
Yang kusuka dari sajian Bakmi Djowo di tempat ini adalah sajian minumannya. Ada pilihan menu seperti wedang uwuh, jamu kunyit asem, jamu beras kencur dan teh poci yang disajikan dalam teko berbahan tanah liat.
Duh, jadi serasa seperti bukan di Bekasi.
5. Harga Yang Masuk Akal
Buat Ipeh, mengeluarkan uang 17ribu untuk seporsi Bakmi Djowo spesial itu cukup masuk akal. Karena, memang rata-rata harga makanan di sini, Mustika Jaya Bekasi, sekitar 15rb sampai 20rb.
Dibilang murah, enggak juga. Dibilang mahal pun enggak. Termasuk harga standar, apalagi yang Ipeh pesan ini bakmi djowo spesial.
Pengalaman Makan Bakmi Djowo Ayam Kampung
Waktu pertama mampir ke kedai bakmi djowo mas gondrong ini. Malam sudah larut, tapi pembeli yang ada di warung ini masih ramai.
Lokasinya berada di deretan ruko depan, perumahan Graha Harapan Mustika Jaya Bekasi. Persis di jejeran ruko sebelum pintu masuk gerbang utama.
Ada dua kedai Bakmi Djowo di tempat ini. Sama-sama ramai dan sama-sama khas aromanya. Meski namanya berbeda.
Yang Ipeh pilih, nama di petanya Bakmi djowo mas gondrong. Tapi, di spanduk depan warungnya Bakmi Djowo Ayam Kampung.
Jadi, ayam suir yang dicampur bakminya ini benar ayam kampung? Benar banget. Ayam kampungnya juga banyak porsinya. Sekali makan, satu porsi ini tuh ngenyangin banget.
Seperti yang sudah Ipeh tulis di atas. Buat yang belum pernah makan bakmi djowo yang dimasak di atas tungku.
Saat memesan, harap bersabar. Karena, memang proses masak di tungku ini enggak secepat masak di atas kompor. Jadi, memang agak sedikit lama.
Kenapa Ipeh tulis lagi? Soalnya, dulu, waktu suka makan bakmi djowo di rawa lumbu. Bapakku ikut mesan. Dan tau apa yang terjadi?
Beliau batal makan di situ, karena sudah kelaparan, hehe. Akhirnya pesanannya ipeh minta bungkus. Biar tetap bisa dimakan di rumah.
Kalau dibilang lama banget sih, buatku ya enggak terlalu lama. Mungkin karena sudah tahu dan terbiasa, ya. Jadi, santai dan seringnya malah keasikan ngobrol tau-tau makanannya sudah jadi.
Penilaian Dan Peta Lokasi
Buat yang sedang mampir di Mustika Jaya Bekasi. Atau lagi ada kesempatan mampir ke Tambun Selatan Bekasi. Bisa mampir ke kedai Bakmi Djowo Mas Gondrong ini.
Letaknya di sebelah kanan kalau dari arah Grand Wisata. Dan sebelah kiri kalau dari arah Dukuh Zamrud atau Kota Legenda.
Untuk Penilaian :
Rasa Makanan 4 / 5
Menu Minuman 4 / 5
Pelayanan 3.5 / 5
Lokasi 3.5 / 5
Parkiran 4 / 5
Lokasi di Google Map
Share This Article :