Yuraku : All You Can Eat Di Summarecon Mall Bekasi

Yuraku all you can eat


Suka menu makanan yang bahan dasarnya daging? Baik itu teriyaki, barbecue atau model kaya daging sabu-sabu. Suka enggak?

Kalau Ipeh, suka banget. Apalagi kalau tempat makannya itu model all you can eat. Daging bisa dipanggang sendiri atau kalau mau dijadiin sabu-sabu juga bisa.

Tapi, yang pasti sih ya. Setiap bulannya, harus diatur porsi pengeluaran buat lifestyle ini. Soalnya, sering bikin boncos pendapatan setiap bulan. Kalau pos jajan enggak diatur dengan baik. Ini ilmu dari kak Mutia, loh.


All You Can Eat



Pertama kenal model tempat makan all you can eat ini, pertama kali ya. Chicken Buffet di Hero Mall Bekasi. Itu tempatnya terkenal banget lah. Banyak orang yang udah nyoba makan di situ.

Enggak lama, barulah kenalan sama tempat makan ala Jepang yang juga terkenal. Hanamasa.

Meski kenalnya pas udah kuliah. Tapi, justru ini tempat makan yang mengenalkan daku pada Thailand Tea.

Jadi, bukan menu makanannya yang terngiang. Justru minumannya, hehe.

Setelah itu, baru deh kenalan sama Yuraku.


Review All You Can Eat Yuraku




Kenal Yuraku, gara-gara pas main ke Summarecom Mall Bekasi, terus dikasih tau kalau tempat makan Yuraku ini halal. Mulai deh ya, nyoba.

Pas bayar, ternyata lebih murah dari Hanamasa, dong. Otomatis dong ya, jiwa sederhanaku bergelinjang dan langsung nyoba makan di sini.

Kalau ditotal sih, sebenernya memang baru empat kali ke sini. Tapi, belakangan, katanya sih ya. Udah naik lagi harganya. Cuma, masih belum ngecek lagi.

Waktu pertama kali ke sini, yang identik dan khas banget. Pastinya, ada imbauan untuk menghabiskan apa yang kita ambil. Dilarang membuang makanan dan ini bikin daku setuju banget.

Terus, untuk meja tempat makannya juga enak. Lebar gitu. Meski ruangannya enggak begitu lebar.

Sempat pas ke sana, lagi rame-ramenya. Dan mau ambil daging pun harus agak antri sama agak takut nyenggol customer yang lagi duduk dekat meja.

Tapi, untuk pilihan dagingnya. Ini variasinya banyak. Ada daging sapi, daging ayam dan ada beberapa sajian seafood seperti udang dan cumi.

Ada juga sajian pelengkapnya. Seperti Sushi, kue dari beragam jenis serta sayuran. Biasanya, sajian tambahan ini diletakkan di meja terpisah. Dekat dengan meja tempat makan.

Yang pasti sih ya, suka sama tempat ini karena bumbu dagingnya meresep banget.

Jadi, ada beberapa daging yang emang udah dibumbui. Pas dipanggang aromanya tuh endeus banget.



Tips Makan Daging Tanpa Mual Ala Ngiderbae



Ini sih tips yang bisa dibilang, enggak baku. Cuma berdasarkan pengalaman pribadi aja.


Dikunyah Dengan Perlahan


Beberapa rekan atau saudara yang daku ajak ke tempat makan All You Can Eat seperti ini. Sering banget makan dengan tempo yang cepat.

Tampak seperti enggak mau rugi dan ingin mencicipi semua sajian.

Nah, makan terburu-buru ini bisa bikin kita cepat kenyang dan akhirnya kaya kecapekan dan enggak menikmati sajian yang ada di hadapan kita.

Baiknya memang semua sajian itu dikunyah perlahan dan penuh perasaan.



Minum Air Lemon Atau Jeruk



Sajian minuman yang beragam di Yuraku ini. Bisa dibilang sangat menggiurkan. Apalagi kalau makan di sini, pas kondisi cuaca Bekasi lagi panas mentereng. Beuh, minum air dingin seperti milkshake atau teh manis pasti kerasa menyegarkan.

Tapi, kalau makan daging panggang seperti ini. Lebih baik minum air dengan campuran lemon atau jeruk. Apalagi kalau bisa disajikan hangat.

Bisa membuat dahaga kita cukup terobati. Juga untuk mencegah rasa kering di kerongkongan usai makan daging. Terus, bisa bikin kita enggak terlalu kekenyangan sampai terasa mual.



Cicipi Semua Sajian Secukupnya



Secukupnya dalam artian kita ambil semua dalam porsi tidak melebihi piring saji. Kalau semisalnya mau nambah, bisa ambil lagi.

Kenapa begitu? Ini memungkinkan kita mencicipi banyak menu tapi enggak berlebihan. Dan pastinya enggak akan membuat kita jadi cepet kenyang gara-gara lihat piring saji tumpah ruah.

Soalnya, Ipeh pernah banget ngelakuin ini pas belum paham sama ritme makan diri sendiri. Saat hidangan full di meja. Akhirnya, jadi cepet kenyang.

Nah, sekarang ini lebih sering ambil secukupnya sesuai ukuran piring saji. Pas mau nambah tinggal ambil lagi.

Gerakan dari duduk, berdiri dan jalan berulang kali. Bisa meredakan rasa kekenyangan yang berlebihan. Dan otomatis jadi enggak kerasa berapa kali nambah, hehehe.




Yang pasti sih ya, kalau makan di tempat makan All You Can Eat ini. Harus disingkirkan dulu pemikiran kalau kita ((HARUS)) mencicipi semua sajian dalam jumlah banyak di satu waktu.

Lebih baik, cicipi semua sajian, dengan jumlah sedikit. Biar apa? Biar tau mana yang disuka dan mana yang enggak begitu disuka.

Ini juga buat menghindari dikenakan denda karena ada makanan yang enggak habis.



Jadi, suka daging enggak? Kalau enggak, kira-kira pas diajak makan di Yuraku kayak gini. Akan memilih sajian apa? 




Postingan Terkait

Komentar